Apel Senin Pagi 15 November 2021
Sawahlunto, kota-sawahlunto.kpu.go.id – KPU Kota Sawahlunto kembali melaksanakan apel pagi yang diikuti oleh Komisioner dan Sekretariat. Apel dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Sebagai Pembina Apel adalah Fadhlan Armey, S.Kom (Ketua KPU Kota Sawahlunto). Dalam pengarahannya beliau menyampaikan bahwa beberapa bulan ke depan kita akan memasuki tahapan Pemilu dan Pemilihan Serentak 2024. Diharapkan kepada seluruh divisi dan subbagian untuk bersama-sama membahas kembali aturan-aturan terkait pelaksanaan Pemilu/Pemilihan.
Tidak lupa beliau mengingatkan agar semuanya tetap menerapkan protokol kesehatan baik di lingkungan kantor maupun dilingkungan keluarga.

