Berita Terkini

Izwaryani : Sajikan Berita Berbasis Isu

Sawahlunto, kota-sawahlunto.kpu.go.id – Ketua Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM KPU Provinsi Sumatera Barat Izwaryani dengan sapaan akrab beliau "Pak Adiak", menyampaikan dalam rapat Divisi dengan KPU Kabupaten/ Kota, agar dalam penyampaian berita berbasis Isu dari pada Peristiwa hendaknya berita yang disampaikan menyenangkan hati pembaca, sehingga berita akan menjadi kekuatan untuk mendorong partisipasi publik terlibat dalam setiap tahapan Pemilu 2024. Selain itu juga dilakukan evaluasi terhadap penyajian berita yang telah di publish pada masing-masing website KPU Kabupaten/Kota. 

Ibu Ketua Yanuk Sri Mulyani dalam arahannya memberikan apresiasi terhadap KPU Kabupaten/Kota yang telah menyajikan berita di website sudah lebih baik dari sebelumnya, hal ini merupakan bentuk semangat kita bersama menuju Pemilu 2024, ujarnya.

Kegiatan yang dilaksanakan melalui daring ini diikuti oleh Ketua beserta seluruh Anggota KPU Kota Sawahlunto dan Kasubag  Teknis, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat, Kamis (16/6/22), pukul 14.00 WIB.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 60 kali